semua pasti tau kan artinya berjiwa besar?
dari sejak duduk di bangku sekolah dasar, kita sudah diajarkan apa artinya berjiwa besar.
artinya berjiwa besar untuk orang lain,
artinya berjiwa besar untuk diri kita sendiri.
apa kamu merasa bisa hidup dengan diri kamu sendiri?
apa kamu merasa bisa hidup tanpa orang lain?
lihat di sekitar mu,
pernahkah kamu lihat kesempurnaan?
atau malah yg kamu lihat hanyalah kekurangan makhluk lain?
Tuhan itu adil,
makanya kita dciptakan dalam bentuk bahkan sifat yg berbeda.
tidak ada yg hanya punya keburukan, dan tidak da juga yg hanya punya kebaikan.
sekali lg saya bilang Tuhan itu adil karena begitu bijaknya menciptakan sebuah kepribadian.
saat kamu punya sebuah kekurangan, bukan berarti kamu ga bisa mengubahnya menjadi sebuah kebaikan.
begitu pula sebaliknya.
kita bisa menjadi lebih baik, atau bahkan menjadi lebih buruk.
kenapa bisa?
kembali lihat ke sekitar, adakah yg bisa mengubah kita?
umur saya 19 tahun, saya kenal diri saya
saya seperti kalian
tidak sempurna, tidak juga hanya punya kekurangan.
dari kecil, saya tidak pernah dimanja lebih tepatnya tidak ingin dimanja.
walaupun saya anak bungsu.
saya lebih senang memanjakan diri saya dengan melihat sekitar.
melihat kakak saya yg tumbuh jauh lebih dewasa daripa balita seperti saya.
saya tidak pernah mau buta
saya tidak pernah mau menutup mata untuk melihat kebaikan yg tidak ada pada saya.
saya tumbuh dengan berbagai usaha untuk menjadi baik
saya tumbuh dengan kesadaran saya tidak sempurna tapi bisa untuk menjadi lebih baik.
banyak yg harus saya terima saat ingin menjadi lebih baik.
kekurangan saya selalu terdikte dari mulut mereka
awalnya saya tidak senang
tapi apakah orang lain senang melihat ketidak senangan saya?
ternyata tidak
mereka ingin saya sadar dengan siapa diri saya.
berjiwa besar
apakah arti 2 kata sederhana itu sebenarnya?
simpel tapi maknanya berpengaruh amat besar terhadap kehidupan dan sebuah kepribadian.
kehidupan yg kita cari adalah kehidupan yg bisa saling menerima 1 sama lain agar kita hidup dengan nyaman di dalamnya.
kepribadian yg kita cari adalah kepribadian yg bisa selalu menikmati apa yg orang lain nikmati.
kepribadian yg kita pun nyaman untuk hidup di dalamnya.
indah bukan?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar